Rabu, 07 Agustus 2019
[KLARIFIKASI FAKTA]
Tim Jabar Saber Hoaks menerima aduan yang menanyakan kebenaran dari informasi Kadisdik Insttruksikan Sekolah Tetap Waspada Terhadap Penculikan Anak Dengan Cara Menghipnotis. Berdasarkan hasil penelusuran Tim Jabar Saber hoaks informasi ini BENAR [KLARIFIKASI FAKTA].
[PENJELASAN]
Seorang siswa SDN Tajur, Kota Bogor berinisial GFR berhasil lolos dari aksi percobaan penculikan. Anak laki-laki itu melarikan ketika sang penculik membeli bensin karena motornya mogok.
Informasi terhimpun, peristiwa tersebut terjadi saat korban sedang jajan di depan sekolah di Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor pada jam istirahat pagi tadi. Tiba-tiba korban dihampiri seorang pria mengendarai motor sambil menepuk bagian punggungnya.
Korban yang diduga terhipnotis, lantas ikut bersama pria tersebut. Namun, beberapa ratus meter dari lokasi, motor pelaku mogok kehabisan bensin. [SUMBER: news.okezone.com]
Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Bogor, Fahrudin ketika dikonfirmasi Radar Bogor membenarkan peristiwa tersebut dan minta pihak sekolah terus meningkatkan kewaspadaannya.
“Semua diingatkan lagi untuk selalu waspada. Anak-anak harus didampingi, dijaga, dibimbing agar mereka selalu aman. Di sekolah guru-guru tidak boleh lengah karena anak-anak menjadi tanggung jawab guru. Saat berada di rumah, orang tua harus mengawasi dan membimbing, begitu juga masyarakat di lingkungan harus peduli menjaga dan mengawasi anak-anak,” ujarnya kepada Radar Bogor. [SUMBER: www.radarbogor.id]
[SUMBER KLARIFIKASI]
https://bit.ly/33hMQ7q
https://bit.ly/2GS89mj
https://bit.ly/2YMobsk